F1 Powerboat Kembali Digelar, Pemprov Sumut Optimis kembali Dongkrak Ekonomi Lokal

    F1 Powerboat Kembali Digelar, Pemprov Sumut Optimis kembali Dongkrak Ekonomi Lokal

    SUMUT– Event F1 Powerboat (F1H20) kembali digelar di Sumatera Utara (Sumut), tepatnya di Danau Toba. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut optimis, event internasional ini kembali mendongkrak perekonomian lokal.

    Berbeda dengan tahun lalu, kali ini Danau Toba akan menjadi pembuka seri F1 Powerboat atau yang dikenal dengan nama F1H2O UIM World Championship tahun 2024. Diharapkan event ini bisa lebih sukses dari tahun lalu.

    "Kita optimis melihat kesuksesan seri sebelumnya akan kembali dongkrak perekonomian Sumut, khususnya kawasan Danau Toba, apalagi ini merupakan seri pembuka untuk musim 2024, ” kata Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Muhammad Armand Effendy Pohan saat konferensi pers di Pos Bloc Medan, Jalan Pos Nomor 1, Medan, Kamis (22/2/2024).

    Armand Effendy Pohan juga berharap, masyarakat ikut memeriahkan event internasional yang akan dilaksanakan 2-3 Maret 2024, dan memanfaatkannya semaksimal mungkin. Tahun lalu, terdapat ratusan UMKM yang ikut meramaikan F1 Powerboat, yang diselenggarakan di Balige, Kabupaten Toba.

    "Ada ratusan ribu wisatawan yang akan datang, kita maksimalkan apalagi kita sudah punya pengalaman tahun lalu, apa yang kurang kita benahi sehingga hasil kita peroleh bisa lebih besar lagi, "kata Armand Effendy Pohan.

    Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno secara virtual mengatakan event ini bisa memberikan dampak ekonomi sebesar Rp500 miliar. Oleh karena itu, Menparekraf terus melatih pelaku UMKM di kawasan Danau Toba.

    "Dukungan kami dengan seluruh kementerian agar ajang Powerboat nanti bisa berdampak pada ekonomi sebesar Rp500 miliar. Kami bersama semua stakeholder untuk memajukan terus wisata Danau Toba di mata dunia, ” kata Sandiaga Uno.

    Bupati Toba Poltak Sitorus mengatakan perlunya pelaku UMKM memperhatikan kebersihan dagangan dan juga lingkungan. Sehingga para turis merasa nyaman berada di Danau Toba dan memiliki kesan positif.

    Tahun 2022 jumlah kunjungan pariwisata hanya 1 juta. Sementara tahun 2023 naik seratus persen menjadi 2 juta. Target kita makanan harus higienis dan warga sehat. Kami ingin melibatkan konten anak - anak muda. Karena konten itu butuh spot. Di sana spot tourism luar biasa, talent juga luar biasa, ” kata Poltak Sitorus.

    Hadir juga pada konferensi pers ini Marketing & Business Development Director F1H2O Raimondo di San Germano dan Direktur Olahraga Balap Air IMI Pusat Randi Wibawa. Selain itu, juga hadir Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata In Journey Maya Watono dan Asisten Deputi Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan Kemenkomarves, Kosmas Harefa. 

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Kapolda Sumatera Utara, Pj Gubernur...

    Artikel Berikutnya

    Pj Gubernur Sumut Ajak Masyarakat Sukseskan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Staf KSOPP Danau Toba dan Petugas Pelabuhan Ikuti Sosialisasi dan Simulasi Bantuan Hidup Dasar
    KMP Jurung-Jurung Diperbantukan Evakuasi Korban, GM ASDP dan KSOPP Danau Toba Bantah Mobil Terjun Hendak Masuk Kapal
    Rumah Mewah Bupati Simalungun Diduga Tak Masuk LHKPN, FMPB Sumut Lapor RHS ke KPK
    Kabar Gembira! ASDP Buka Lintasan Baru Silalahi-Simanindo, Besok Pelayaran Perdana
    Seluruh Pembalap Puas dengan Layanan Aquabike Jetski Danau Toba 2023
    Terima Mandat Pelaksana Tugas Bupati Simalungun, H Zonny Waldi Tegaskan ASN dan Pangulu Harus Netral
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Anggota DPRD Sumut: Industri Pariwisata dan Perikanan Budidaya di Danau Toba Bisa Disinergikan, Pemerintah Diminta Lakukan Kajian
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Polda Sumut Ungkap Kasus Pembunuhan Tragis di Berastagi: Lima Tersangka Ditangkap, Dua Orang Masih Buron
    Kabid Humas Polda Sumut dan Kapendam Pastikan Proses Hukum Pelaku Pemalsuan Surat Tanah Ditangani Profesional
    Masyarkat Haranggaol Digegerkan dengan Penemuan Potongan Tubuh Manusia di Danau Toba, Kapolsek Purba Bantu Evakuasi
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi
    Tiba di Sumut, Kapolda Baru Disambut Gubernur
    Update Gempa Bumi di Wilayah Samosir, BMKG Silangit Sebut Terjadi Susulan 51 Kali Berkekuatan Bervariasi

    Ikuti Kami